ppid@dkpp.go.id 1500101

PROF. MUHAMMAD: HUT KE-13 BAWASLU, SEMOGA SEMAKIN MEMBERI MANFAAT BAGI TUMBUH KEMBANGNYA DEMOKRASI DI INDONESIA

Jakarta, DKPP – Ketua Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) Prof. Muhammad hadir memberikan sambutan dalam Acara Peringatan dan Tasyakuran Harlah Bawaslu Ke 13,  Jumat (9/4/2021).

Muhammad mengawali sambutannya dengan memberikan ucapan selamat kepada semua pihak yang mengikuti kegiatan ini, baik yang hadir secara langsung maupun kepada yang mengikuti secara virtual.

“DKPP menyampaikan selamat milad, selamat hari ulang tahun kepada Badan Pengawas Pemilu Republik Indonesia yang ke-13. Salam dari seluruh anggota DKPP, beliau-beliau juga mengikuti secara virtual tapi maaf tidak bisa bergabung secara langsung,” kata Muhammad.

“Tema  HUT Ke-13 Bawaslu menginspirasi, Bawaslu mengawasi untuk demokrasi,” lanjutnya.

Ketua Bawaslu Periode 2012-2017 ini bersyukur karena Bawaslu sesuai dengan pertambahan usianya semakin dewasa. Mulai era pertama di bawah pimpinan Nur Hidayat Sardini, Bambang Eka Cahya, Muhammad dan pimpinan Bawaslu RI yang sekarang di bawah Abhan.

Muhammad kembali menegaskan bahwa kehadiran DKPP adalah untuk melindungi nama baik KPU dan Bawaslu. Jika DKPP harus memberikan sanksi, apakah sanksi  itu berupa pemberhentian dari koordinator divisi,  dari jabatan ketua atau pemberhentian sebagai komisioner, sanksi tersebut diberikan dalam rangka menjaga kehormatan KPU dan Bawaslu.

“Tetapi bagaimana menjelaskan kepada publik terkait kehadiran DKPP menjaga nama baik penyelenggara, ini memang tantangan dan PR untuk DKPP,” ungkapnya.

Di akhir sambutan, Muhammad menyampaikan harapannya agar Bawaslu dan KPU bersama-sama DKPP terus membumikan etika penyelenggara pemilu. Jika terkait tata kelola pemilu,  DKPP percaya KPU dan Bawaslu beserta jajarannya terus memperlihatkan progress yang baik dalam rangka meningkatkan profesionalitas  penyelenggara. Hal ini terlihat dari persidangan DKPP, penyelenggara semakin memahami tupoksinya.

“Adalah PR kita bersama adalah bagaimana mengelola tata kelola perilaku penyelenggara terkait aspek integritas. Mohon menjadi perhatian tidak hanya DKPP tapi KPU dan Bawaslu untuk melakukan pembinaan terkait aspek integritas, mendisiplinkan jajaran anggotanya. Sekali lagi selamat, semakin jaya Bawaslu. Insyaallah makin memberikan manfaat bagi tumbuh kembangnya demokrasi di Indonesia,” tutup Muhammad. [Humas DKPP]