DKPP PERIKSA BAWASLU DAN KPU KAB. TOJO UNA-UNA
Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) memeriksa delapan penyelenggara pemilu Kab. Tojo Una-una dalam sidang pemeriksaan dugaan pelanggaran Kode Etik Penyelenggara Pemilu (KEPP) untuk Perkara Nomor 95-PKE-DKPP/II/2021 yang diadakan secara virtual, Selasa (9/3/2021), 13.00 WIB.